Nenek Dan Cucu Tewas Diduga Korban Pembunuhan Di Kabupaten Kaur

Warnabengkulu.co.id//Kabupaten Kaur– Warga Desa Karang Depo Kecamatan Semidang Gumay Kabupaten Kaur heboh. Pasalnya korban Yeti (13) dan Bidah (80) nenek dan cucuk dibunuh secara sadis. Dugaan sementara korban dibunuh oleh pelaku perampokan, yang mana motor dan HP milik korban hilang dibawa oleh pelaku.

Dimana, keduanya ditemukan tewas dengan kondisi leher terluka akibat di bedah tajam.

Data terhimpun WarnaBengku.co.id, peristiwa tragis ini terjadi sekitar pukul 05.30 WIB. Korban pertama kali ditemukan oleh tetangganya Merti sekitar pukul 06.30 WIB .

Karena, saat itu Rili tetangganya yang lain bermaksud untuk menagih iuran air. Namun saat dipanggil dari luar tidak mendengar suara apapun.

Lalu saksi mata Merti kemudian melihat jendela rumah terbuka. Ia kemudian memutuskan masuk rumah lewat dan sangat terkejut ketika melihat keduanya sudah tergelak dengan bersimbah darah.

“Untuk pelaku masih dalam penyelidikan kita, untuk kedua korban ini kita belum tahu korban pencurian dengan pembunuhan atau bukan. Tapi memang motor korban hilang dan kasus ini masih kita dalami dulu,” kata Kapolres Kaur Polda Bengkulu AKBP. Yuriko Fernanda SH SIK MH Jum’at (20/12/2024).(Kky)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

0FansSuka
3,911PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img

Latest Articles

error: Content is protected !!