Jembatan Desa Simpang Seluma Tak Kunjung Dibangun, Bupati Minta Masyarakat Bersabar

WARNABENGKULU.CO.ID, SELUMA– Harapan tinggal harapan dan janji tinggalah janji. Harapan masyarakat Desa Simpang Kecamatan Seluma Utara Kabupaten Seluma Provinsi Bengkulu untuk mendapatkan jembatan baru pupus sudah.

Pasalnya Bupati Seluma Erwin Octavian meminta masyarakat untuk menunggu dan bersabar. Pembangunan jembatan belum dapat dilakukan, karena masih menunggu kabar dari Kementerian PUPR yang rencananya akan membangun jembatan Desa Simpang ini.

“Kita juga masih menunggu kapan bisa dilakukan pembangunan. Pengajuan proposal sudah dan sebelumnya sudah disetujui dan ditandatangani kementerian PUPR,” jelas Erwin Octavian.

Walau telah disetujui pembangunanya oleh Kementerian PUPR kata Bupati, pembangunan jembatan Desa Simpang ini belum dapat dilakukan. Karena dana atau anggarannya belum dikucurkan oleh pemerintah pusat.

“Saat ini masih menunggu anggaran turun. Jika anggaran turun, pembangunan akan langsung dilaksanakan,” kata Erwin.

Untuk itu pinta Erwin, masyarakat bersabar. Mudahan setelah presiden baru dilantik, anggaran ini dapat langsung direalisasikan. Dan jembatan gantung Desa Simpang ini akan langsung dibangun.

“Kita sama-sama berdoa, semoga anggaranya cepat turun. Semua persyaratan yang diminta telah kita penuhi, tidak ada kendala lagi. Jadi mohon menunggu dan bersabar,” pinta Erwin.(aba)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

0FansSuka
3,911PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img

Latest Articles

error: Content is protected !!