Besok, Gerbong Mutasi di Seluma Bergulir. Pelantikan Digelar di Gedung Daerah

WARNABENGKULU.CO.ID, SELUMA– Pasca libur panjang atau cuti bersama ASN, berembus kabar besok (13/3/2024) gerbong mutasi akan diledakan Pemkab Seluma. Penelusuran media ini, beberapa pejabat yang masuk dalam daftar sudah menerima undangan pelantikan mutasi tersebut.

“Iya, saya telah mendapat undangannya. Besok pelantikan di Gedung daerah pukul 09.00WIB,” terang sumber Warnabengkulu.co.id yang minta namanya tak disebut.

Menurutnya mutasi yang dilaksakan ini syarat dengan kepentingan. Bukan hanya untuk menghadapi Pilkada, tetapi juga pengelolaan keuangan di OPD.

“Kalau bagi saya mutasi itu biasa. Saya menuruti garis dan skenario tuhan saja, yang penting saya telah melaksakan pekerjaan sesuai dengan aturan dan tupoksinya,” katanya.

Terkait siapa saja yang masuk dalam gerbong mutasi, sumber media ini enggan berkomentar. Dirinya mengatakan banyak pejabat yang bergeser di mutasi terakhir di masa kepemimpinan Erwin Octavian dan Gustianto ini.

“Banyak, pastinya lihat saja besok pukul 09.00WIB di gedung daerah,” tutupnya.(aba) 

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

0FansSuka
3,911PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img

Latest Articles

error: Content is protected !!