Warnabengkulu.co.id//Kabupaten Seluma– Jadio Pugantara putra sulung almarhum Alimin Bahrun dan ibu Ema Melati Desa Lawang Agung, Kecamatan Air Periukan mengikuti jejak sang ayah. Melalui Partai Nasdem, lelaki yang akrab disapa Pugan ini mencalonkan diri dalam pemilihan legislatif DPRD Seluma tahun 2024 mendatang daerah pemilihan (Dapil) 4.
Maju dan mencalonkan diri sebagai anggota DPRD Kabupaten Seluma, Pugantara ingin melanjutkan perjuangan sang ayah yang sangat ingin Kabupaten Seluma maju dan sejahtera.
“Bapak dulu sangat ingin Seluma maju dan sejahtera. Saya merasa terpanggil untuk melanjutkan dan mewujudkan perjuangan bapak kami ini,” kata Pugan kepada Warnabengkulu.co.id.
Menurut Pugan, Seluma banyak mempunyai SDM milenial yang handal. Namun belum muncul untuk menjadi pelaku atau penggerak kemajuan. Beranjak dari ini, dirinya ingin membuktikan bahwa milenial mempunyai andil dan pengaruh besar untuk membawa perubahan.
“Mewakili anak muda atau kaum milenial, saya ingin buktikan bahwa kami juga bisa berbuat untuk kemajuan Kabupaten Seluma,” ucap pria kelahiran tahun 1993 ini.
Dirinya akan mengubah pola pikir pemuda dan pemudi milenial Seluma kata Pugan. Dari yang saat ini merasa tak bermanfaat, menjadi orang yang berperan dan tak bisa dilepaskan dari bagian suatu perubahan.
“Saya ingin kaum milenial ini berperan dan aktif. Saya akan fasilitasi dan rangkul untuk memajukan Seluma ini,” tutur Pugan.
Mewarisi sifat sang ayah, Pugan optimis bisa kembali melanjutkan perjuangan ayahnya yang dua periode menjadi anggota DPRD. Aspirasi masyarakat adalah dasar perjuangan yang wajib untuk diwujudkan.
“Keseharian saya membaur dengan masyarakat. Keluhan dan keinginan masyarakat juga melatar belakangi saya untuk maju dalam pileg ini,” tukasnya.
Dukungan keluarga dan kerabat juga sangat besar agar dirinya melanjutkan perjuangan sang ayah sampai Pugan. Juga masyarakat dan pemuda pemudi yang sangat mengharapkan adanya perubahan.
“Dengan segenap kemampuan, saya akan perjuangkan dukungan dan kepercayaan ini. Harapan dan aspirasi masyarakat harus diwujudkan demi Seluma, demi masyarakat yang maju dan sejahtera,” tutup Pugan.(aba)